Pengabdian Kepada Masyarakat- Program Pengembangan Desa Mitra

Penerapan Konsumsi 5 (Lima) Porsi Buah Dan Sayur untuk Pencegahan Penyakit Tidak Menular

Penyakit Tidak Menular (PTM) menjadi salah satu penyebab kematian pada orang dewasa yang kasusnya terus meningkat. Peningkatan kasus PTM salah satunya disebabkan rendahnya konsumsi sayur dan buah. Hampir seluruh penduduk Indonesia usia > 5 tahun di semua Provinsi, porsi makan buah/sayur kurang dari 5 porsi per hari dalam seminggu. Peningkatan konsumsi buah dan sayur untuk pencegahan dan pengendalian PTM menjadi penting karena buah-buahan merupakan sumber vitamin, mineral, anti oksidan dan serat. Oleh karena itu perlu dilakukan pengabdian kepada masyarakat terkait konsumsi porsi sayur dan buah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berupa kegiatan pendidikan kesehatan di Kelurahan Binaan Jurusan Gizi RW X Pedurungan Tengah. Kegiatan diawali dengan melakukan survei dan wawancara serta berkoordinasi dengan ketua RW dan Ketua PKK RW X untuk mengetahui kebutuhan edukasi dan melakukan skrining tekanan darah pada calon sasaran. Tim pengabdi dibantu mahasiswa pengabdi melakukan skrining pengukuran tekanan darah pada 11-13 Oktober 2021 untuk menentukan calon sasaran peserta dengan kategori prehipertensi. Skrining dilakukan kepada wanita usia dewasa di RW X dan yang memenuhi kriteria serta bersedia mengikuti seluruh rangkaian kegiatan sebanyak 36 orang. Tim pengabdi pun melakukan trial pengolahan sayur buah serta melakukan pengambilan gambar dan video tutorial pengolahan sayur buah pada 1-8 November 2021.

Kegiatan utama berupa pemberian edukasi peningkatan konsumsi sayur dan buah serta pemutaran video tutorial pengolahan sayur dan buah oleh tim pengabdi. Dosen Pengabdi pada kegiatan ini adalah Mohammad Jaelani, DCN, M.Kes, DR Muflihah Isnawati, DCN, M.Sc, Dian Luthfita Prasetya Muninggar, S..Gz, M.Sc dan Meirina Dwi Larasati, SST, M.Gizi dibantu oleh 7 mahasiswa pengabdi dari Prodi Pendidikan Profesi Dietisien dan Gizi & Dietetika Program Sarjana Terapan. Kegiatan dilaksanakan di Pos Paud Merah Delima RW X Pedurungan Tengah pada 21 November 2021. Pelaksanaan kegiatan tetap menerapkan protocol kesehatan ketat. Peserta sasaran hadir sebanyak 26 orang didampingi kader 12 orang dari masing-masing RT.  Kegiatan diawali dengan laporan Ketua Pengabdi dilanjutkan dengan Sambutan Ketua RW X Pedurungan Tengah. Pelaksanan kegiatan berlangsung dengan 3 sesi, tim pengabdi melakukan edukasi secara personal menggunakan booklet maksimal 10 orang persesi. Kegiatan edukasi berupa anjuran konsumsi porsi sayur buah sebagai upaya pencegahan hipertensi dilanjutkan dengan pemutaran video tutorial pengolahan sayur dan buah.

Kegiatan diakhiri dengan penutupan dan penyusunan tindak lanjut untuk memonitor pengolahan sayur buah beserta porsi anjuran sayur buah pada pertemuan berikutnya yang diagendakan pada Bulan Desember 2021.  Secara umum, kegiatan berlangsung dengan baik dan peserta antusias dengan kegiatan yang dilaksanakan. Adanya peningkatan pengetahuan setelah kegiatan berlangsung dan dilanjutkan dengan memonitor hasil pengolahan dan ukuran porsi sayur buah yang telah diolah oleh peserta.

Mungkin Anda juga menyukai